Tuesday Sep 10, 2024

Pereda Efektif Badan Sering Capek dan Pegal

Badan-Sering-Capek-dan-Pegal

Kondisi badan sering capek dan pegal sebenarnya bisa diatasi dengan beberapa metode yang sangat mudah untuk dilakukan.

Jika Anda merasa badan sering capek dan pegal, maka itu bisa disebabkan berbagai hal. Seperti penyakit tertentu, kekurangan beberapa jenis nutrisi, sampai kegiatan kita sehari-hari yang seimbang.

Kondisi tersebut tentu saja mengganggu, baik Anda yang sedang bekerja atau mengurus rumah. Apa yang Anda lakukan tidak akan maksimal karena kelelahan dan rasa nyeri di tubuh.

Untungnya, banyak bahan-bahan tradisional yang bisa meringankan keadaan tersebut, dan tentunya mudah sekali didapat di sekitar kita. Tak hanya itu, sejumlah metode juga bisa Anda lakukan untuk badan lebih terasa enak.

Penyembuh Efektif Badan Sering Capek dan Pegal

Untuk mengurangi badan sering capek dan pegal yang mengganggu tersebut, Anda bisa mengecek berbagai bahan dan metode yang sudah kami susun di bawah ini:

  • Pijat

Tentu saja hal ini akan langsung terpikirkan jika badan kita nyeri dan kelelahan. Meski pendapat ilmuwan mengenai efektifitas pijat masih terbelah, bukan berarti Anda perlu menghindarinya.

Kalau memang Anda merasa pijat membuat badan menjadi lebih rileks dan mengurangi sakit, kenapa tidak? Toh, sejak dulu nenek moyang kita telah menggunakan metode ini.

  • Konsumsi Makanan Bergizi Seimbang

Tubuh yang kekurangan nutrisi tidak akan bisa bekerja maksimal. Pastikan bahwa Anda juga mengonsumsi buah dan sayur yang mencukupi. Kurangi makanan-makanan dengan proses tinggi yang biasanya banyak mengandung gula dan garam.

  • Jaga Berat Badan

Sebenarnya, tubuh ideal setiap orang berbeda-beda tergantung berbagai faktor. Akan tetapi, bila berat Anda berlebih, maka itu bisa menimbulkan berbagai kerugian.

Orang obese berlebih biasanya kesulitan bernapas dan harus mengeluarkan usaha ekstra untuk sekedar bergerak. Itulah yang membuat mereka menderita badan sering capek dan pegal.

  • Terapi Panas

Anda bisa memakai botol berisi air panas atau juga dengan berbagai obat gosok seperti balsem atau kalau terlalu panas bisa dengan minyak kayu putih. Kalau tidak ingin tangan ikut panas, Anda bisa memanfaatkan koyo.

Panas bisa mengurangi sakit karena melebarkan pembuluh darah. Dengan peredaran darah yang lancar, maka pegal akan berkurang dan tubuh menjadi lebih nyaman.

  • Konsumsi Kunyit

Kita pasti sudah sangat mengenal akar-akaran yang sering kita temui di dapur ini. Selain membuat makanan menjadi lebih lezat, kunyit mengantung senyawa curcumin yang menurut penelitian punya khasiat salah satunya mengurangi rasa pegal. Anda bisa mengolahnya menjadi jamu atau membelinya dalam bentuk teh yang diseduh.

  • Biarkan Diri Rileks

Terkadang stress yang berlebih bisa membuat tubuh ikut tegang dan energi jadi terkuras karena overthinking. Itulah yang membuat badan sering letih dan pegal.

Maka dari itu, cobalah temukan waktu untuk rileks walau sejenak. Untuk membantu Anda, gunakan juga tambahan seperti lilin aromaterapi atau musik pelan sesuai selera Anda.

  • Manfaatkan Jahe

Tanaman yang mudah kita temui ini mempunyai senyawa salisitat, yang bisa diubah oleh tubuh menjadi asam salisilat. Zat ini punya khasiat untuk mengurangi rasa sakit dan tubuh tidak nyaman.

Tapi hati-hati dalam memilih olahan jahe yang ada di pasaran. Banyak yang telah dicampur dengan gula tinggi. Tidak masalah kalau kita mengonsumsi gula, tetapi jangan berlebihan.

Kesimpulan

Bila kondisi badan sering capek dan pegal tersebut berlangsung dalam waktu berulang-ulang dan cukup lama, alangkah lebih baiknya Anda pergi ke dokter. Barangkali Anda punya kondisi-kondisi tertentu yang perlu diobati. Bagaimanapun, cara-cara yang ada di artikel ini adalah sifatnya membantu saja.

Back to Top